Hindari kericuhan Panitia Qurban Masjid Mujahidin salurkan sebagian hewan Qurban ke Masjid lainya

Editor: Redaksi author photo
Hewan Qurban siap dibagikan kepada yang memerlukanya ( iluistrasi)

Pontianak (Kalbar News) - Panitia Kurban Hari Raya Idul Adha Masjid Mujahidin telah menerima sejumlah hewan Qurban dari Masyarakat Dan Instansi, namun guna menghindari kericuhan pada saat Pembagian daging Qurban nantinya, Panitia menyalurkan sebagian hewan Qurban yang diterima ke Masjid-Masjid terdekat.

Panitia Qurban Masjid Muhajidin menerima Puluhan sapi dan kambing yang diterima dari berbagai Instansi dan Masyarakat  dan akan semakin bertambah pada Hari Raya Idul Adha

Hal ini yang di jelaskan oleh Sekretaris Panitia Kurban Masjid Mujahidin Joni Abu sistem pembagian hewan kurban ke masjid –masjd yang  mengalami kekurangan hewan kurban baru dilakukan pada tahun ini meningat masjid mujahidin selalu mendapat kelebihan hewan kurban.

“Kali ini Panitia menyebar Hewan Qurban yang diterima Panitia ke Masjid-masjid yang terdekat dan membutuhkan hewan Qurban, ini dilakukan agar menghindari kericuhan serta menumpuknya hewan qurban di Masjid Mujahidin,” jelas Joni.

Joni berharap hewan kurban dapat tersalur secara merata dan tidak terjadi kericuhan dan penumpukan penerima hewan kurban disatu titik saja. (tha)

Editor : Heri
Share:
Komentar

Berita Terkini