![]() |
Wagub Kalbar H Ria Norsan Hadiri Silahturahmi Ankol Mempawah |
Kegiatan ini
turut dihadiri Bupati Mempawah, Hj. Erlina, S.H., M.H., Wakil Bupati Mempawah,
H. Muhammad Pagi, S.H.I., M.M., beserta jajarannya, Kepala Kantor Wilayah
Kementerian Agama Provinsi Kalbar, Drs. H. Syahrulyadi, M.Si., dan Kepala Dinas
Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalbar, Ir. Muhammad Munsif, M.M.
Dalam
sambutannya, Wagub menjelaskan bahwa Anak kolong adalah anak-anak yang orang
tuanya dulu bertugas di TNI baik di Angkatan Darat, Angkatan Udara maupun
Angkatan Laut. Anak kolong memiliki jiwa korsa yang kuat.
"Memang
umumnya anak kolong dikatakan mandiri. Kesetiakawanan kami dan kekompakan kami
tidak usah diragukan lagi," ungkap Wagub.
Kegiatan
tersebut juga dirangkaikan dengan pemberian santunan dan tali kasih untuk
ibu-ibu Warakawuri, anak yatim dan piatu, kaum dhuafa dan keluarga Anak Kolong
(Ankol) yang sedang sakit. (tim liputan).
Editor :
Heri