Kapolsek Sungai Ambawang Berikan Takjil Ramadhan Kepada Buruh Pabrik PT BPK

Editor: Redaksi author photo

KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA) - Guna memperingati hari buruh sedunia yang jatuh pada tanggal 1 Mei 2021 kemarin, Polsek Sungai Ambawang lakukan pembagian takjil kepada Buruh Pabrik Kelapa Sawit PT Bumi Pratama Khatulistiwa (BPK) di Desa Sungai Malaya Kec Sungai Ambawang Kab Kubu Raya, Minggu Pagi (02/05/21)..

Kapolsek Sungai Ambawang IPTU Teuku Rivanda Ikhsan, S.T.K., S.I.K. turun langsung memimpin pembagian takjil Ramadhan bersamaan dengan peringatan Hari Buruh Sedunia atau yang lebih dikenal dengan Mayday.

Diketahui sebelumnya terdapat ajakan atau seruan aksi dalam bentuk selebaran kepada Buruh untuk melakukan aksi turun dijalan, namun dengan adanya pandemi covid-19 ini dan juga bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan untuk wilayah Kabupaten Kubu Raya secara keseluruhan tidak ikut serta dalam kegiatan tersebut.

Pembagian Takjil dan Makanan berbuka Puasa tersebut diberikan oleh Kapolsek Sungai Ambawang sebagai bentuk Silaturahmi dan ucapan terima kasih kepada Buruh Pabrik Kelapa Sawit PT Bumi Pratama Khatulistiwa (BPK) karena telah menjaga kondusifitas wilayah Kecamatan Sungai Ambawang dengan tidak ikut dalam aksi turun ke jalan untuk menyampaikan aspirasi.

Kapolsek Sungai Ambawang IPTU Teuku Rivanda, S.T.K., S.I.K Menjelaskan takjil dan makanan untuk berbuka puasa yang diberikan kepada buruh pabrik PT.BPK tersebut sebanyak 50 paket, sesuai dengan jumlah buruh yang melakukan operasional di pabrik tersebut.

"Kami atas nama Kepolisian Resor Kubu Raya mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa bagi masyarakat/umat muslim, juga Ucapan terima kasih kepada Kapolres Kubu Raya terhadap seluruh Buruh atau Pekerja karena telah menjaga kondusifitas di Wilayah Kubu Raya dengan tidak melakukan aksi turun dijalan dalam rangka Peringatan Hari Buruh Sedunia Mayday, " ungkap Kapolsek Sungai Ambawang.

Kapolsek Sungai Ambawang juga menyebutkan guna menghindari kerumunan ditengah Pandemi Covid-19, pelaksanaan kegiatan pembagian Takjil dan Makanan berbuka puasa dilakukan secara simbolis kepada perwakilan masing-masing unit atau departemen di Pabrik Kelapa Sawit PT. BPK.

Kapolsek Sungai Ambawang ini juga berharap dengan dilakukannya kegiatan tersebut untuk kedepannya dapat saling menjaga silaturahmi dan komunikasi.

"Mari sama-sama kita menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah kerja kita masing-masing, Selamat menjalankan ibadah puasa dan Berbuka Puasa, salam hormat kami kepada masyarakat Kubu Raya dan Buruh se Indonesia," Pungkasnya.(bian).

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini