Mobil Pengangkut Logistik Pemilihan Gubermur Kalbar alami kecelakaan di Bodok, ini Kronolgisnya

Editor: Redaksi author photo
Kondisi Mobil Grand Max yang hancur setelah menabrak Mobil Box Pengangkut Logistik KPU Kalbar di Bodok.(*)


SANGGAU (Kalbar News) – Sebuah Kendaraan Pengangkut Logistik Pemilihan Gubermur Kalbar mengalami kecelakaan di Jalan Raya Bodok Sanggau Dusun Tani Jaya Desa Pusat Damai Kec Parindu Kab Sanggau, Kamis siang (31/5/2018).

Kasat Lantas Polres Sanggau, AKP Refandri Meidika Putra membenarkan peristiwa tersebut, Menurut Refandi sekira jam 10.30 Wib sopir membawa Mobil Box Warna Kuning KB 9875 AP dari arah Pontianak menuju Sanggau dengan membawa Logistik Pemilihan Gubermur Kalbar dengan arah tujuan KPU Kab Sanggau, Kab Sekadau, Kab Sintang, Kab Melawi, dan Kab Kapuas Hulu.

Setiba di Jalan Raya Bodok Sanggau di dari arah depan berlawanan dari arah Bodok di tikungan Jalan melintas Mobil Grand Max warna Putih KB 9667 WY dengan mengambil arah jalur berlawanan dengan keceptan tinggi, sehingga sopir Mobil Box Pembawa Logistik Pemilihan Gubermur Kalbar tidak dapat mengelakkarena kondisi jalan tidak memungkinkan.

“Mobil Grand Max KB 9667 AP dikerahui membawa paket TIKI menabrak sudut Mobil Box Pembawa Logistik Pemilihan Gubermur Kalbar sebelah kanan depan sehingga mobil Grand Max KB 9667 AP berbalik arah menuju Sanggau, dan Mobil Box Pembawa Logistik Pemilihan Gubermur Kalbar lepas as roda bagian belakang beserta sepreng lepas dan terlempar kurang lebih 10 M kearah depan jalan arah Sanggau,” terang Kasat.

Refandri menduga, kecelakaan tersebut dikarenakan sopir mobil TIKI mengantuk, akibat kecelakaan tersebut sopir mengalami luka ringan.

Saat ini KPU dan Polsek sedang mengevakuasi Logistik Pemilihan Gubermur Kalbar dan dilanjutkan perjalanan menuju 5 KPUD di Kalbar. (tim liputan)

Editor : Heri K


Share:
Komentar

Berita Terkini