![]() |
Sebelum Akhir Tahun, GT Man Raih Dua Penghargaan Sekaligus |
Diraihnya dua penghargaan tersebut kian mengukuhkan posisi GT Man sebagai merek dalam negeri yang mampu mendominasi pasar domestik. "Terima kasih pada penyelenggara yang sudah memberikan dua penghargaan bergengsi ini pada kami. Kami mengapresiasi semua pelanggan setia GT Man karena tanpa loyalitas mereka, kami tidak akan sampai di posisi ini.
Kami juga berterima kasih atas kerja keras seluruh tim perseroan yang tanpa lelah melayani dan terus berinovasi untuk menghasilkan produk berkualitas bagi masyarakat. Penghargaan ini menjadi kehormatan sekaligus motivasi untuk lebih banyak lagi memberikan dampak berkelanjutan kepada pelanggan, pemasok, juga masyarakat," ujar Charlie Nawawi, Marketing Director RPG.
Superbrands Indonesia's Award 2022 menganugerahi GT Man dengan "Loyalty Award" karena berhasil mempertahankan prestasi dan telah menjadi anggota Superbrands selama satu dekade berturut-turut. Tidak hanya itu, GT Man juga dianugerahi "Certificate of Loyalty" atas kesetiaannya yang luar biasa selama lebih dari 19 tahun.
Penghargaan yang diberikan Superbrands Indonesia didasarkan pada hasil survei yang dilakukan Nielsen Consumer Research di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Medan, dan Makassar.
Untuk mendapatkan penghargaan tersebut, sebuah merek harus unggul pada lima indikator penilaian, yakni market dominance, longevity, goodwill, customer loyalty, dan overall market acceptance. Dua penghargaan Superbrand Award yang diraih RPG membuktikan kemampuan perusahaan dalam membangun brand image, brand value, brand awareness, dan brand loyalty GT Man di masyarakat.
Deretan prestasi yang diukir RPG melalui GT Man pun bertambah dengan diterimanya "IOB Award 2022" dari Majalah SWA dan Business Digest (lembaga riset Grup SWA). GT Man dianggap sebagai satu dari 109 merek lokal yang berhasil mengungguli merek dari luar negeri.
IOB Award 2022 memberikan apresiasi kepada merek lokal berdasarkan hasil
riset yang dilakukan pada bulan Juli-Agustus terhadap 5000 responden
di Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Makassar.
Riset dilakukan dengan metode multistage random
sampling terhadap pria dan wanita dengan kriteria SES: ABC, usia 21-40
tahun, serta pendidikan minimal SLTA.
Tahun ini merupakan tahun ketiga bagi GT Man menerima penghargaan ini dan untuk mendapatkannya, sebuah merek harus unggul di empat parameter, yakni kepuasan dan loyalitas pelanggan terhadap merek, advokasi (kesediaan pelanggan untuk merekomendasikan merek), serta daya saing terhadap merek lain.
Berdasarkan empat parameter tersebut, GT Man
menduduki peringkat pertama untuk kategori Pakaian Dalam Pria dengan
predikat "Very Good".
Kedua penghargaan ini membuktikan
kinerja GT Man yang berhasil meningkatkan standar produknya ke level
internasional dan mengungguli beberapa merek luar negeri ternama di
pasar Indonesia. Untuk mencapainya, GT Man terus memperluas dan memperkuat
jaringan distribusi Perseroan, baik di dalam maupun ke luar negeri, bekerja
sama dengan berbagai marketplace, giat melakukan promosi di
berbagai platform untuk menjangkau target pasar yang berbeda, serta tak
berhenti melakukan inovasi produk seiring beragamnya keinginan dan permintaan
konsumen.
Salah satu terobosan produk yang dilakukan GT Man adalah dengan menciptakan produk menggunakan mesin seamless berteknologi tinggi yang diimpor dari Italia. Mesin tersebut dapat mempersingkat proses produksi hingga 50 persen dan menghasilkan pakaian yang 15 persen lebih ringan.
"Tidak
hanya menghasilkan produk yang nyaman dan baik untuk kesehatan, proses produksi
menggunakan teknologi seamless juga lebih ramah lingkungan
dibandingkan dengan proses pembuatan pakaian pada umumnya," kata Charlie.
Berbagai strategi tadi diterapkan
oleh RPG agar tetap digdaya menghadapi pandemi Covid-19 dan ancaman resesi
global yang memprediksi adanya penurunan daya beli masyarakat. Upaya ini
dinilai berhasil karena GT Man telah menguasai 40 persen pangsa pasar pakaian
dalam nasional dan menjadikan RPG perusahaan terbesar di industri tersebut
dengan kelajuan perseroan di jalur positif.
"Walaupun ekonomi dunia
diprediksi akan mengalami resesi, kami yakin pertumbuhan
ekonomi Indonesia masih positif. Sebab,
ekonomi Indonesia lebih dipengaruhi oleh konsumsi dalam negeri
dibanding ekspor," pungkas Charlie.
GT Man merupakan bagian dari industri
tekstil dan pakaian yang pada kuartal II/ 2022 menyumbang 6,56 persen terhadap
Produk Domestik Bruto (PDB) industri pengolahan nonmigas. Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan,
PDB atas dasar harga konstan (ADHK) di industri tekstil dan pakaian
mencapai Rp35,17 triliun pada kuartal II/2022. Jumlah itu meningkat
13,74 persen dari periode yang sama tahun lalu
sebesar Rp30,92 triliun.
Untuk mendukung kemajuan
kewirausahaan dan perekonomian Indonesia, GT Man juga giat mengadakan
program CSR yang memiliki dampak nyata ke masyarakat, yakni melalui pemberian
pelatihan dan penyaluran dana bagi mitra UMKM yang diharapkan dapat menambah
lapangan pekerjaan serta turut membantu perkembangan UMKM di Indonesia.
PT Ricky Putra Globalindo, Tbk (RPG) adalah salah satu perusahaan fashion dan tekstil terintegrasi yang terkemuka di Indonesia. Didirikan pada tahun 1987, RPG memiliki portfolio bisnis yang meliputi sektor tekstil dan garmen bagi pasar luar negeri dan domestik.
Pada tahun 1997, RPG berubah status menjadi perusahaan publik
setelah mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya.
Dengan pakaian dalam sebagai produk andalannya, RPG membawahi tujuh merek
terkemuka, yaitu GT Man, GT Man Sport, GT Kid, GT Ladies, GT Man Socks,
Ricsony, dan Ricky.(Tim Liputan)
Editor : Aan