Wagub Kalbar Ajak Masyarakat Untuk Tetap Jaga Silaturahmi

Editor: Redaksi author photo
Wagub Kalbar Ajak Masyarakat Untuk Tetap Jaga Silaturahmi
KALBARNEWS.CO,.ID (PONTIANAK) - Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Drs. H. Ria Norsan, M.M., M.H. menghadiri Halal Bihalal Keluarga Besar Masyarakat asal Kabupaten Sintang dan Kabupaten Melawi di Gedung Diklat Bank Kalbar Jalan Budi Karya Pontianak pada hari Rabu (01 Mei 2022).

Dalam acara Halal Bi Halal tersebut, Wakil Gubernur Kalimantan Barat  Drs. H. Ria Norsan, M.M., M.H. mengajak Keluarga Besar Masyarakat Kabupaten Sintang dan Kabupaten Melawi yang berada di Kota Pontianak untuk menjaga Persatuan dan Kesatuan serta tidak melupakan tempat asal kelahirannya.

"Jadi mari kita selalu menjaga silaturahmi kita. Mudah-mudahan persaudaraan ini tetap terjalin erat yang satu dengan yang lainnya. Orang tua saya yaitu Bapak,  berasal dari Nanga Pinoh,  Kabupaten Melawi tepatnya di Embalau dan keluarga juga banyak yang berasal dari  di Serawai Kabupaten Sintang," jelasnya.

"Saya secara pribadi, atas nama keluarga dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat menyampaikan Mohon Maaf Lahir dan Batin,  Minal Aidin Walfaizin atas kekurangan dan kekhilafan," tutupnya.

Turut hadir dalam kegiatan   Halal Bihalal tersebut,  Sekretaris Daerah Kabupaten Melawi, Drs. Paulus, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sintang, Drs. Lindra Azmar M.Si. serta masyarakat Kabupaten Sintang dan Kabupaten Melawi yang berada di Kota Pontianak. (BP/tim liputan).

Editor : Heri

Share:
Komentar

Berita Terkini