Pangdam XII/Tpr Kunjungi Posko PPKM Desa Kenaman

Editor: Redaksi author photo
Pangdam XII/Tpr Kunjungi Posko PPKM Desa Kenaman

KALBARNEWS.CO.ID (SANGGAU) - Kunjungan kerja ke wilayah Kabupaten Sanggau, Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad mengunjungi posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro di Desa Kenaman, Kecamatan Sekayam, Sanggau. Peninjauan ini diharapkan dapat meningkatkan peran Satgas PPKM dalam penanganan Covid-19, Rabu (28/07/2021).

Dalam kegiatan inspeksi, Pangdam XII/Tpr didampingi Bupati Sanggau Paolus Hadi dan para pejabat utama Kodam XII/Tpr. Disambut oleh unsur empat pilar Kecamatan Sekayam.

Pada kesempatan ini, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad menerima paparan dari Kepala Desa Kenaman Aloysius terkait perkembangan Covid-19 di wilayah Desa Kenaman. Pangdam juga mengecek data serta berdialog dengan Satgas PPKM.

Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad saat berdialog menekankan kepada Satgas PPKM untuk terus mengupdate data perkembangan Covid-19. Hal ini menurutnya sangat penting.

"Dengan data yang selalu update, empat aspek penting Posko PPKM yaitu pencegahan, penanganan, pembinaan dan dukungan akan dapat berjalan maksimal," tegas Pangdam.

Pangdam berharap kepada personel yang tergabung dalam Satgas PPKM Desa Kenaman untuk tetap semangat dan saling sinergi dalam membantu pemerintah menangani pandemi Covid-19.

"Tetap ingatkan masyarakat untuk selalu disiplin mematuhi protokol kesehatan," pesan Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad. (tim liputan).

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini