Periksa Anggota Brigif 19/Kh Terapkan Protkes Sebelum Masuk Mako

Editor: Redaksi author photo
Periksa Anggota Brigif 19/Kh Terapkan Protkes Sebelum Masuk Mako

KALBARNEWS.CO.ID (SINGKAWANG) – Untuk menerapkan Protokol kesehatan cegah penyebaran Covid-19 di markas Komando, Petugas jaga Brigif 19/Khatulistiwa tidak hanya sosialisasi kepada masyarakat tentang 3 M, personel Jaga Brigif itu juga wajib untuk menjalankan Protkes kepada semua Prajurit yang akan masuk Mako Brigif 19/Kh Singkawang, Senin (07/06//2021)

Hal ini di sampaikan oleh Kapten Inf Sulistiono di Kelurahan Bukit Batu Kota Singkawang, Petugas Protkes Brigif 19/Khatulistiwa juga menerapkan Protkes kepada Prajurit Brigif 19/Khatulistiwa.

“Wajib untuk melaksanakan 3 M yaitu Mencuci tangan, Menggunkan Masker dan Menjaga Jarak,” Ujarnya.

Kegiatan ini di lakukan untuk menjalankan amanah pemerintah demi memutus penyebaran Virus Covid 19 yang masih ada sampai dengan sekarang ini terhadap siapapun baik masyarakat ataupun prajurit BrigadeInfanteri 19/Khatulistiwa Singkawang sendiri. (tim liputan).

Editor : Taufik

Share:
Komentar

Berita Terkini