Gubernur Kalbar Resmikan Gedung VVIP di Bandara Internasional Supadio

Editor: Redaksi author photo
Gubernur Kalbar, H Sutarmidji Resmikan Gedung VVIP Pemda Provinsi di Bandara Supadio Pontianak

Kubu Raya (Kalbarnews.co.id) - Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji meresmikan Gedung VVIP Provinsi Kalimantan Barat di Bandara Internasional Supadio Kubu Raya, Selasa (31/12/2019). Peresmian gedung ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur Kalimantan Barat dan pemotongan pita oleh Ketua TP PKK Kalimantan Barat.

Turut hadir pada peresmian Gedung VVIP Kapolda Kalbar, Pangdam XII Tanjungpura, Danlantamal XII Pontianak, Ketua DPRD Kalbar dan sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemprov Kalbar. Hadir pula pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Kubu Raya, Dandim 1207/BS, Kapolres Kubu Raya dan sejumlah pejabat lainnya.

Dalam sambutannya, Sutarmidji menjelaskan bahwa gedung VVIP ini sebenarnya sudah dimulai pembangunannya sejak tujuh tahun lalu. Karena minimnya penganggaran, gedung tersebut baru bisa diresmikan pada hari ini.

"Ini karena penganggarannya yang tidak besar. Makanya kita selesaikan biar bisa difungsikan," jelasnya.

Diakui Sutarmidji, gedung VVIP ini masih perlu dilakukan penyempurnaan, seperti perbaikan lanskap, pembuatan taman dan sejumlah titik lainnya. Berkenaan dengan pengelolaan gedung ini, pihaknya juga akan mengoordinasikannya dengan pihak-pihak lain agar petugas yang menjaga gedung tersebut bisa diagakan selama 24 jam.


"Masalah kekurangan lain akan kita sempurnakan dan pengelolaannya nanti kita ada kerja sama dengan Kodim dan lain-lain supaya ada petugas-petugasnya di sini. Karena, petugas kita tidak mungkin bisa standbye 24 jam. Sekarang sudah bisa difungsikan, cuman masih ada yang perlu diperbaiki lanskapnya, genangan airnya supaya tidak ada, tamannya dibaguskan dan ada beberapa bangunan yang harus diperbaiki juga," tukasnya.

Executive General Manager Angkasa Pura II Kantor Cabang Bandara Supadio Eri Braliantoro mengucapkan selamat kepada Pemprov Kalbar atas peresmian gedung VVIP. Ia berharap, gedung VVIP yang baru diresmikan ini dapat difungsikan dengan sebaik-baiknya.

"PT Angkasa Pura II Kantor Cabang Supadio mengucapkan selamat kepada Pemerintah Daerah Kalimantan Barat yang hari ini telah meresmikan penggunaan gedung VVIP di Bandara Supadio. Kami harap para penumpang VVIP bisa menggunakan fasilitas ini dengan baik dan tentunya kami siap bekerja sama karena petugas pemeriksaan di gedung ini pun tetap menggunakan petugas dari Avsec Angkasa Pura II," ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, Eri juga menerangkan bahwa gedung VVIP lama yang dulunya digunakan oleh Pemprov Kalbar akan difungsikan kembali sebagai ruang rapat. Sebab kata dia, sebelum dipinjamkan ke Pemprov Kalbar sebagai terminal VVIP, gedung milik Angkasa Pura II tersebut memang berfungsi sebagai ruang rapat. (tim liputan)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini