Supir dan Kondektur Bus di Terminal Antar Negara Diperiksa Tim Gabungan

Editor: Redaksi author photo

 
Pemeriksaan oleh tim gabungan Polda Kalbar, Perhubungan dan BNN Kota Pontianak di terminal ALBN
Pontianak (Kalbar News) – Tim gabungan dari Polda Kalbar, Dinas Perhubungan Provinsi Kalbar dan BNN Kota Pontianak lakukan Tes Urine sopir angkutan umum yang membawa penumpang mudik di Terminal Bus Antar Negara Sungai Ambawang Kabupaten Kubu Raya, Sabtu Malam (01/06/2019).

Tes urine dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan akibat pengaruh narkoba. Satu persatu Sopir melakukan tes urine dengan pengawasan ketat tim gabungan.

Direktur Reserse Narkoba Polda Kalbar Kombes (Pol) Gembong Yuda mengatakan Tes urine dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pemudik agar sampai tujuan saat lebaran dengan selamat.
 
Satu persatu Sopir dan Kondektur Bis lakukan Pemeriksaan Urine

“Kita melakukan antisipasi, dari supir dan kondektur di terminal Antar Negara Sungai Ambawang, hasil keseluruhan Tes Urine Negatif penggunaan narkoba” tutur Kombes Pol Gembong Yudha

Selain melalukan pemeriksaan kepada supir dan kondektur yang akan beroperasi, petugas gabungan juga melakukan pemeriksaan barang barang penumpang dengan menggunakan alat Scanner X-Ray.

“Dari hasil pemeriksaan barang penumpang yang akan mudik juga tidak ditemukannya hal hal yang berhubungan dengan narkotika atau barang barang bahaya lainnya” tutup Direktur Narkoba Polda Kalbar. (tim liputan)

Editor : Heri K

Share:
Komentar

Berita Terkini