Sahruji: Konflik selalu ada dalam Masyarakat dan konflik tidak selalu berupa kekerasan

Editor: Redaksi author photo
Diskusi dan Sarasehan Forum Keserasian Desa Permata Jaya Kec Sui Raya Kab Kubu Raya

Kubu Raya (Kalbar News) – Dalam rangka menjalin keserasiandan keharmonisan Masyarakat, Forum Keserasian Sosial Desa Permata Jaya Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya beberapa waktu yang lalu mengadakan Diskusi dan Sarasehan.

Menurut M Syahruji, S.Pd.I Ketua Forum Keserasian Desa Permata Jaya Kemajemukan Masyarakat bagaimana situasi dan kondisi masyarakat mengalami dua sisi relasi kehidupan yang terkadang rukun dan terkadang konflik, Kemajemukan tersebut tidak bisa dilepaskan dari hubungan sosial seluruh warga. 

“Konflik selalu ada dalam Masyarakat dan konflik tidak selalu berupa kekerasan, oleh karena itu kami melalui Forum Keserasian ini melakukan Diskusi dan Sarasehan guna melakukan Komunikasi bersama Warga Masyarakat dalam rangka meminaimalisir hal itu,” jelas Sahruji.

Kegiatan Diskusi dan Sarasehan ini juga bagian dari program keserasian sosial Kementerian Sosial Republik Indonesia tahun 2018.

Sebagaimana diketahui Desa Permata Jaya Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya merupakan salah satu desa penempatan relokasi korban konflik Kabupaten Sambas (antara Suku Madura dan Suku Sambas). 

Kesenjangan sosial juga mulai terasa disaat perhatian pemerintah pada warga korban bencana sosial tersebut dirasa lebih besar dari pada warga asal. Hal itu terlihat pembangunan imprasrtruktur di tempat relokasi dengan imprastruktur diperkampungan warga sangat jauh berbeda. 

Banyaknya program bantuan bagi warga relokasi menyebabkan warga relokasi menjadi lebih maju dan lebih kuat secara ekonomi dari pada warga asal. 

Hal ini harus segera diatasi, sehingga pergesekan-pergesekan yang lebih besar dapat dicegah. Diskusi tersebut sangatlah perting sebagai jembatan warga untuk saling berbagi masalah dalam keterbukaan dan bersama-sama mencari solusi konkrit dari perbedaan yang ada. 

Selain dihadiri Masyarakat Desa Permata Jaya, dalam diskusi tersebut juga dihadiri oleh Dinas Sosial Kab Kubu Raya, Babinkamtibmas Desa Permatan Jaya, Kepala Desa dan para pejabat Desa Permata Jaya. 

Masyarakat yang hadir saling berbagi masalah dan saran agar kebersamaan dikalangan masyarakat tertap terjaga dan perbedaan memberikan warna dalam kebersamaan. Tak lupa pula pemaparan-pemaparan dari setiap stekhorder yang hadir turut menjadi masukan yang sangat dibutuhkan bagi masyarakat. 

Dengan demikian, program keserasian sosial sebagai jembatan pemersatu masyarakat telah menjadi suatu alat ditengah-tengan masyarakat untuk menumbuh kembangkan kembali keharmonisan, persaudaraan, toleransi dan kegotong royongan dimasyarakat.(tim liputan)

Editor : Heri K

Share:
Komentar

Berita Terkini