Bupati Sujiwo: Halaman Kantor Bupati Ruang Publik Gratis untuk Event Olahraga

Editor: Redaksi author photo

 Bupati Sujiwo: Halaman Kantor Bupati Ruang Publik Gratis untuk Event Olahraga

KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA)
  – Bupati Kubu Raya Sujiwo menyampaikan apresiasi kepada Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) dan seluruh elemen masyarakat atas suksesnya penyelenggaraan event lari yang digelar di halaman Kantor Bupati Kubu Raya. (18/1/2026).


Bupati Sujiwo mengatakan kegiatan tersebut dikemas dengan menarik, melibatkan berbagai kalangan mulai dari tenaga kesehatan hingga pelajar. Bahkan, ke depan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya dipercaya menjadi tuan rumah sejumlah event lari.


“Tahun depan teman-teman dokter gigi akan menjadikan Kabupaten Kubu Raya sebagai tuan rumah beberapa event lari,” ujar Sujiwo.


Dalam kesempatan itu, Sujiwo turut ambil bagian dengan mengikuti lari sejauh 7, 6 km sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan olahraga, khususnya dalam rangka menyambut Bulan Bung Karno yang diperingati setiap Juni.


Ia menegaskan halaman Kantor Bupati dan kawasan sekitarnya telah diluncurkan sebagai ruang publik yang dapat dimanfaatkan secara gratis oleh masyarakat Kubu Raya dan sekitarnya untuk kegiatan positif.


“Silakan digunakan, ini ruang publik. Yang penting kebersihan tetap dijaga,” pesannya.


Bupati Sujiwo menyadari setiap kegiatan yang melibatkan massa berpotensi menimbulkan persoalan kebersihan. Namun, ia optimistis dengan kerja sama semua pihak, lingkungan tetap dapat terjaga dengan baik. (Tim Liputan)
Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini