Bupati Sujiwo Beri Atensi Khusus atas Kebakaran Rumah Relawan Damkar: “Musibah Tak Memilih Siapa"

Editor: Redaksi author photo

Bupati Sujiwo Beri Atensi Khusus atas Kebakaran Rumah Relawan Damkar: “Musibah Tak Memilih Siapa"
KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA)  – Kebakaran yang menimpa rumah seorang relawan pemadam kebakaran di Kubu Raya menyita perhatian banyak pihak, termasuk Bupati Kubu Raya Sujiwo. Dalam keterangannya, Bupati menegaskan bahwa musibah dapat terjadi kepada siapa saja, termasuk mereka yang sehari-hari bertugas memadamkan api.(15/11/2025).


“Orang bertanya, kok rumahnya relawan pemadam kebakaran bisa terbakar? Ya bisa saja, karena musibah itu tidak pernah memilih siapa,” tegas Bupati Sujiwo saat meninjau lokasi kejadian.


Kebakaran diduga terjadi saat rumah dalam keadaan kosong akibat pemiliknya sedang keluar. Konsleting listrik menjadi penyebab utama, dan hal ini menurut Bupati harus menjadi perhatian serius masyarakat. Ia mengungkapkan bahwa lebih dari 80 persen kebakaran rumah di Kubu Raya dipicu oleh masalah instalasi listrik.


“Rata-rata kebakaran rumah itu lebih dari 80 persen disebabkan oleh listrik. Instalasi yang baik, rapi, dan aman itu sangat penting. Ini harus menjadi perhatian bersama,” ujarnya.


Bupati menyebut pemerintah akan memberikan atensi khusus kepada relawan yang rumahnya terbakar tersebut. Selain sebagai bentuk empati, hal ini juga simbol penghargaan terhadap dedikasi para relawan pemadam kebakaran yang selama ini berperan besar menjaga keselamatan warga.


“Insyaallah secara pribadi dan sebagai Bupati, saya akan memberikan perhatian. Kita doakan relawan yang sedang diuji Allah ini diberi kesabaran,” tambahnya.


Melalui kejadian ini, Bupati Sujiwo berharap masyarakat semakin peduli terhadap keamanan instalasi listrik di rumah masing-masing. Ia menegaskan bahwa pemasangan kabel, jaringan, dan perangkat listrik harus dilakukan dengan benar untuk meminimalisir risiko konslet yang dapat mengancam jiwa dan harta.


“Semoga musibah ini menjadi hikmah. Pemerintah akan terus mengingatkan masyarakat tentang pentingnya instalasi listrik yang aman,” tutupnya. (tim Liputan)
Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini