Adakan Kegiatan Sosial HMI Kom IKIP dan Grandmaster Sablon Berikan Santunan Ke yayasan Nur Ilahi

Editor: Redaksi author photo

 Adakan Kegiatan Sosial HMI Kom IKIP dan Grandmaster Sablon berikan Santunan Ke yayasan Nur Ilahi

KALBARNEWS.CO.ID (PONTIANAK)
- HMI Komisariat IKIP berkolaborasi bersama Grand master konveksi mengadakan kegiatan silaturahmi sekaligus pemberian santunan ke yayasan panti asuhan Nur Ilahi, Pontianak Kalimantan barat, pada Jumat, (03/10/2024) 


Wakil Ketua Yayasan Panti Asuhan Nur Ilahi, Azhar Abdulrahman mengucapkan terima kasih dan berharap semoga bantuan ini akan bermanfaat untuk anak-anak panti asuhan.


 "Terimakasih  kepada pihak HMi Komisariat IKIP Pontianak dan Grand master, atas bantuan ini, kami tentunya selalu membuka pintu dan menerima bantuan orang-orang baik,untuk anak-anak panti asuhan kami, semoga dengan batuan ini dapat memenuhi kebutuhan anak-anak panti asuhan ,sekali kami mengucapkan banyak terimakasih," ungkap Azhar Abdulrahman.


Owner Grandmaster Hendri Gunawan mengatakan

kegiatan ini bertujuan untuk berbagi sesama dan besar harapannya kegiatan ini menjadi pemantik organisasi dan pengusaha lainnya untuk berpartisipasi dalam kegiatan sosial serupa.


"Semoga dengan kegiatan ini bisa menambah partisipasi organisasi dan pengusaha dalam melakukan kegiatan yg positif," Pungkas Hendri.


Ketua Umum HMI Komisariat IKIP Muhammad Akmal menyampaikan kegiatan ini diadakan dalam rangka sesama beramal, sesama berbagi baik kisah maupun berupa sedikit bantuan. 


"Tentu besar harapan ini bukan akhir dari semuannya, kedepannya akan ada kolaborasi besar bersama-sama kawan di berbagai organisasi di lingkungan universitas PGRI pontianak," tutup Ikmal. (raf)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini