![]() |
Sujiwo Tanggapi Penunjukan Ganjar Pranowo Sebagai Capres RI Oleh Megawati Sukarno Putri |
Pengumuman Penunjukan Ganjar Pranowo Sebagai calon
Presiden tersebut dialkukan secara langsung dalam rapat Dewan Pengurus Pusat
(DPP) PDI Perjuangan yang ke 140 yang diperluas dilaksanakan di Istana Batu
Tulis Kota Bogor Jawa Barat pada hari Jumat (21 April 2023).
Dalam pengantarnya Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati
Sukarnoputri mengawali dengan ucapan peringatan Hari Kartini dan peran aktif
PDI Perjuangan dalam memperjuangkan kesetaraan dan emansipasi wanita, setalah itu,
Megawati menyampaikan hasil kajian seluruh Kader Partai, Dengan tegas Megawati
Menyampaikan Penugasan Partai Kepada Ganjar Pranowo Sebagai Calon Presiden dari
PDI Perjuangan.
“Dengan Mengucapkan Bismillahirohmanirohim menetapkan Saudara
Ganjar Pranowo, Sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah sebagai Kader dan Petugas
Partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai Calon Presiden Republik Indonesia dari Partai Demokrasi
Indonesia Perjuangan,” tegas Megawati Sukarnoputri.
Menanggapi hal tersebut, Bendahara DPD PDI Perjuangan
Provinsi Kalimantan Barat, Sujiwo, SE, M.Sos menyambut baik dan sebagai
pengurus Partai dan Kader PDI Perjuangan akan totalitas menjalankan perintah
harian dan kewajiban untuk memenangkan Pilpres dan Memenangkan Ganjar Pranowo
sebagai Presiden RI.
“Pertama saya mengucapkan selamat kepada Mas Ganjar
Pranowo yang telah menerima Amanah dan tugas yang mulia dan amat berat dari
Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Hj Megawati Sukarnoputri, tentu ini telah
melalui pertimbangan perenungan yang amat panjang dari Ketua Umum, nah hari ini
pada saat Hari Raya Idul Fitri dan Hari Kartini Ketua Umum Telah Mengumumkan
Penugasan Kepada Mas Ganjar Pranowo Sebagai Capres RI,” ujar Sujiwo.
Sujiwo menyebut bahwa penunjukan Ganjar Pranowo yang saat
ini menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah telah melalui serangkaian jalan
panjang dan pertimbangan Oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Hj Megawati Sukarnoputri
yang telah mendapat mandat Hak Prerogatif dari Partai untuk menunjuk Calon
Presiden RI dari PDI Perjuangan.
“Sebagai Pengurus Partai dan Kader Partai PDI Perjuangan
hal ini tentu menjadi tugas dan tanggung jawab untuk memenangkan Mas Ganjar
pada Pilpres dan memenangkan 3 kali hatrick kemenangan PDI Perjuangan Pada
Pemilu tahun 2024 mendatang,” pungkas Sujiwo. (tim Liputan).
Editor : Heri