JOY GROUP Rilis Kinerja Keuangan Tahun Buku 2022

Editor: Redaksi author photo

JOY GROUP Rilis Kinerja Keuangan Tahun Buku 2022
KALBARNEWS.CO.ID (SHANGHAI) -- Juyi Cosmetics Co., Ltd. ("JOY GROUP"), perusahaan kosmetik terkemuka asal Tiongkok yang memiliki banyak merek, merilis kinerja keuangan pada tahun buku 2022 (FY2022). JOY GROUP berhasil mencatat pendapatan tahunan senilai US$ 256,7 juta (RMB 1,8 miliar), sedangkan, estimasi GMW tercatat US$ 313,8 juta (RMB 2,2 miliar), naik sekitar 30% secara tahunan. JOY GROUP menjaga pertumbuhan pendapatan yang positif di atas 10% dan profitabilitas berkelanjutan selama beberapa tahun berturut-turut. Kinerja ini membuktikan posisi JOY GROUP sebagai pemimpin pasar di antara perusahaan kosmetik lain di pasar domestik Tiongkok. Senin (10 April 2023).

Berdiri pada 2017 dan berkantor pusat di Shanghai, JOY GROUP berkembang sebagai perusahaan kecantikan yang memiliki banyak merek. JOY GROUP juga memiliki DNA perusahaan yang mengutamakan teknologi digital dan menguasai keahlian omnichannel. Dengan pendekatan direct-to-consumer, JOY GROUP kini mengelola jaringan gerai unggulan pada platform e-commerce utama, serta 25+ butik monobrand pada kanal luring. Lebih dari 60 juta konsumen dilayani pada kanal DTC milik JOY GROUP. Di sisi lain, JOY GROUP juga berkolaborasi dengan mitra ritel utama untuk mengelola 6.000+ titik penjualan (point-of-sales) di seluruh Tiongkok.


JOY GROUP meliputi dua merek kosmetik ikonis, JUDYDOLL dan JOOCYEE, serta menjual dua produk setiap detik sepanjang 2022. JUDYDOLL menawarkan gaya hidup yang penuh warna, menarik, dan menyenangkan. JUDYDOLL menjadi merek No.2 dalam kategori produk kosmetik di pasar domestik pada Douyin (TikTok China). Sementara, JOOCYEE menghadirkan gaya modern, romantis, dan dirancang khusus bagi konsumen perempuan Asia. JOOCYEE kini menjadi merek No.1 dalam kategori produk lipstik di pasar domestik, serta No.6 dalam kategori produk kosmetik domestik di Tiktok China, bahkan skala bisnisnya telah berkembang hingga tujuh kali lipat selama dua tahun terakhir.


JOY GROUP telah membangun rantai pasok terpadu dan terintegrasi, mulai dari litbang, pengadaan bahan baku, produksi, inventori, hingga pengiriman produk. Pada 2022, JOY GROUP juga mengakuisisi dan mengintegrasikan produsen kosmetik di Shanghai yang menguasai keahlian inovasi dalam kategori produk kosmetik, perawatan kulit, dan parfum. Dengan mengintegrasikan laboratorium litbang, pabrik, kegiatan operasional di e-commerce, gerai ritel, dan pusat pemasaran, JOY GROUP mampu bergerak cepat dan responsif di tengah cepatnya perkembangan pasar kecantikan di Tiongkok.


JOY GROUP didukung investor terkemuka yang berpengalaman di pasar global dan lokal. Investor JOY GROUP kini meliputi General Atlantic, Tencent, dan Shunwei Capital (ikut didirikan Lei Jun, Pendiri dan CEO Xiaomi).


JOY GROUP giat berekspansi ke pasar luar negeri sejak 2020. Pada 2022, JUDYDOLL juga semakin populer di kalangan konsumen Jepang dan Malaysia, serta mengandalkan jangkauannya pada kanal luring di pasar lokal dengan portofolio produk high price-to-value. Di sisi lain, JOOCYEE sukses membuat pencapaian penting: mendirikan gerai ke-600 di pasar luar negeri, dan jangkauannya semakin luas di Asia Pasifik (sebagian besar tersebar di Jepang dan Australia) hingga Kanada. (Tim Liputan).

Editor : Aan

 

 

Share:
Komentar

Berita Terkini