Sel Surya Tipe-n 210mm Dari Trina Solar i-TOPCon Mulai DiproduksI

Editor: Redaksi author photo

Sel Surya Tipe-n 210mm Dari Trina Solar i-TOPCon Mulai DiproduksI
KALBARNEWS.CO.ID (SINGAPURA) -- Setelah 2022 berakhir, sel surya  tipe-n 210mm i-TOPCon dari Trina Solar mulai diproduksi di pabrik berkapasitas 8 GW di Suqian, provinsi Jiangsu. Sel surya tipe-n ini akan digunakan untuk membuat panel surya Vertex N generasi baru dengan daya keluaran sebesar 605 W dan efisiensi sebesar 22,4%. Kegiatan produksi berskala lengkap akan menjamin ketersediaan produk sekaligus meningkatkan daya saing dan menciptakan nilai tambah yang lebih besar bagi pelanggan. Selasa (10 Januari 2023).

Pembangunan pabrik sel surya tipe-n 210mm i-TOPCon berkapasitas 8GW di Suqian, terletak di lahan dengan luas sekitar 70.000 meter persegi, dimulai Juli lalu, dan alat produksi dipasang pada akhir November. Keahlian Trina Solar dalam menuntaskan seluruh proses konstruksi pada 30 Desember kembali membuktikan cepatnya aktivitas operasional perusahaan ini. Teknologi yang sangat canggih turut digunakan di lini produksi, termasuk pengendalian mutu.


Sebagian besar lini produksi ini dialokasikan untuk memproduksi sel surya tipe-n 210mm i-TOPCon. Sel surya ini kelak digunakan dalam pembuatan panel surya Vertex N 605W yang baru dilansir. Mengandalkan ukuran sel surya yang inovatif dan tegangan listrik rendah, panel surya Vertex N 605W sangat ideal untuk tracker dengan panjang 104 meter, tanpa pemborosan ruang. Enam hingga 12 lebih panel surya 605W dapat tersambung pada tracker dibandingkan panel surya 72-sel dan 78-sel tipe-N biasa. Maka, panel surya Vertex N 605W dianggap sebagai mitra terbaik bagi tracker, sebab keduanya mampu menekan biaya BOS secara lebih lanjut.


Setelah PERC tipe-p mendekati batas efisiensi, kegiatan produksi sel surya tipe-n harus, produk yang baru dikomersialisasi tahun lalu, harus ditingkatkan.

Trina Solar sangat siap mempertahankan statusnya sebagai pemimpin teknologi dan mencapai ekspansi kapasitas cepat. Tujuh tahun lalu, Trina Solar mulai berkonsentrasi mengembangkan teknologi sel surya tipe-n, serta membangun basis empiris tipe-n berskala luas di Menghe, provinsi Jiangsu, tepatnya pada 2016. Lebih lagi, Trina Solar mengirim panel surya i-TOPCon dengan volume 500MW untuk dua proyek "Top Runner" di Tongchuan, provinsi Shaanxi, serta Changzhi, provinsi Shanxi, pada 2019.


Selanjutnya, Trina Solar mengembangkan lini produksi uji coba untuk panel surya tipe-n i-TOPCon dengan kapasitas 500MW yang mengacu pada platform teknologi produk 210mm pada 2021. Kapasitas produksi panel surya Trina Solar dengan teknologi tipe-n 210mm diperkirakan mencapai 30 GW tahun ini.


Teknologi 210mm mendominasi aplikasi panel surya 600W+ di dunia dalam era tipe-p, bahkan menjadi tren global di seluruh industri. Dalam era baru tipe-n, teknologi 210mm dan teknologi tipe-n akan berkolaborasi, serta mengandalkan sebagian besar daya saing pada empat aspek yang mewujudkan LCOE rendah, yakni daya besar, efisiensi baik, produksi energi tinggi, dan keandalan tinggi. Dengan demikian, Trina Solar akan mempertahankan posisinya sebagai pemimpin industri, dan memenuhi pesatnya permintaan pasar atas panel PV ultra-high-performance.(Tim Liputan)

Editor : Aan

 

Share:
Komentar

Berita Terkini