Polisi Tangkap Warga Kubu Diduga Pengedar Narkoba Jenis Sabu, Ini Kronolgisnya

Editor: Redaksi author photo

Polisi Tangkap Warga Kubu Diduga Pengedar Narkoba

KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA) – Kembali Unit Reskrim Polsek Kubu lakukan penangkapan terhadap seorang Pria Berinisial AS (28) warga Dusun Karya Raja Desa Kubu Kecamatan Kubu Kabupaten Kubu Raya yang diduga menjadi pengedar narkoba jenis sabu-sabu  di wilayah hukum Polsek Kubu.

Penangkapan AS Pelaku Pengedar Narkoba jenis sabu ini berawal dari informasi masyarakat tentang maraknya peredaran narkoba jenis sabu-sabu dan meresahkan masyarakat sekitar di Dusun Karya Raja Desa Kubu Kecamatan Kubu

Hal tersebut disampaikan Kapolsek Kubu Iptu Salahuddin, Ia mengatakan setelah mendapat informasi dari masyarakat bahwa adanya peredaran narkotika jenis sabu di dusun Karya Raja Desa Kubu kemudian dilakukan penyelidikan oleh unit Reskrim Polsek Kubu.

“Berdasarkan informasi dari masyarakat itulah kemudian tim dari unit Reskrim Polsek Kubu melakukan penyelidikan dan penangkapan tersangka AS,” jelas Kapolsek Kubu.

Iptu Salahuddin menjelaskan pada saat dilakukan serangkaian penyelidikan unit reskrim yang sudah mengetahui identitas pelaku langsung melakukan penangkapan tersangka dirumahnya di Dusun Karya Raja Desa Kubu dan disaksikan warga setempat.

“Pada saat petugas lakukan pengeledahan dan ditemukan barang bukti  2 clip bungkusan plastic yang diduga Narkotika Jenis sabu-sabu yang terbungkus plastik clip transparan,” tambah Iptu Salahuddin.

Iptu Salahuddin mengatakan barang bukti lain dari hasil pengeledahan yaitu 1 buah tas selempang warna hijau merk krg supply co, 1 buah korek Api warna kuning,  satu bungkus rokok gudang garam surya, 1 buah kaca berongga warna tranparan, 1 buah pipet plastik warna putih yg dipotong runcing, 7 buah plastik klip transparan kosong dan  uang tunai sejumlah Rp. 700.000,- yang diduga hasil penjualan.

“Saat ini tersangka dan barabg bukti kita amankan dan dibawa ke Mapolsek Kubu guna penyelidikan lebih lanjut,” pungkas Kapolsek (tim liputan).

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini