Akhirnya Tim SAR Temukan ABK Korban Tenggelam di Tayan Hilir

Editor: Redaksi author photo


Sanggau (Kalbarnews.co.id) - Pada hari ketiga pencarian, Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban kecelakaan kapal dalam keadaan meninggal dunia, Senin pagi (17/02/2020).

"Senin pagi, kami berhasil menemukan 1 orang ABK TB Jabal Rahmah yang terjatuh dan tenggelam di Sungai Kapuas, tepatnya di Desa Berbau, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau," ungkap Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Yopi Haryadi.

Menurutnya korban M Faza Fadli S (19 tahun) berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia sejauh 1 NM ke arah Hilir dari LKK, dan selanjutnya korban langsung dievakuasi guna diserahkan ke pihak Keluarga.

Sehingga setelah Tim SAR Gabungan berhasil menemukan korban, seluruh unsur yang terlibat dikembalikan kesatuannya masing-masing, selanjutnya SMC mengusulkan untuk penutupan Operasi SAR.

Dalam pencarian kali ini Tim SAR gabungan menggunakan 1 Unit Rubber Boat Kansar Pontianak, 1 Unit RC DMax Kansar Pontianak, 1 Unit LC 3 Polsek Tayan, 4 Unit Motor Air fan 2 Unit Sampan Kato.

Sementara tim SAR gabungan yang terlibat dalam pencarian kali ini adalah Tim Rescue Kansar Pontianak sebanyak 5 orang, Polsek Tayan Hilir menurunkan anggta 4 orang, Koramil Tayan Hilir sebanyak 3 orang, Puskesmas Tayan Hilir sebanyak 2 orang, Agen TB. Jabal Rahmah sebanyak 4 orang,  Staf Desa Berbau sebanyak 2 orang, Swadesi Borneo dan masyarakat setempat sebanyak10 orang.(tim liputan)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini