Kubu
Raya (Kalbarnews.co.id) - Kepala Dinas
Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kahupaten Kubu Raya dr. Nursyam
Ibrahim menyampaikan selamat kepada enam puluh kepala desa (kades) se-Kubu Raya
yang baru saja dilantik, Selasa (17/12/2019).
Ia
pun meminta kades-kades baru ini untuk langsung bekerja dan segera
berkonsolidasi dengan seluruh perangkat desanya.
Menurut
Nursyam, kades baru sudah tidak punya waktu untuk merayakan kemenangan secara
berlebihan. Sebab kata dia, kades hanya punya waktu lima belas hari untuk
menyesuaikan penyerapan anggaran dana desa tahap pertama.
"Kades
segera konsolidasi dengan seluruh perangkat desanya. Kades baru tidak ada waktu
lagi untuk menunda karena persiapan penyerapan anggaran dana desa tahap satu
itu sudah akan dimulai Januari. Mereka hanya punya waktu lima belas hari untuk
menyesuaikan penyerapan anggaran itu. Karenanya, tidak ada waktu untuk
istirahat," katanya usai pelantikan di Hotel Gardenia Sungai Raya, Jalan
Arteri Supadio Sungai Raya.
Nursyam
berharap, para kades yang baru dilantik bisa menciptakan pemerintahan yang
baik. Penggunaan dana desa nantinya juga Ia harapkan bisa menurunkan angka
kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Begitulah
jalannya pemerintahan yang kita harapkan, karena kunci keberhasilan
pemerintahan desa yang baik adalah perencanaan yang baik, penggunaan yang baik
dan hasilnya tepat sasaran," ungkapnya.
Senada
dengan Nursyam, Wakil Ketua DPRD Kubu Raya Yuslanik juga meminta para kades
untuk langsung bekerja. Kades baru juga dimintanya untuk meningkatkan
layanan-layanan dasar kepada masyarakat serta meredam polarisasi yang sempat
muncul ketika Pilkades.
"Saya
juga berharap, masyarakat yang mungkin terkotak-kotak selama proses Pilkades,
dengan dilantiknya kades-kades ini tidak lagi ada hal-hal yang tidak kita
inginkan. Harapan kami dengan dilantiknya 60 kades ini pelayanan kepada
masyarakat, baik pendidikan, kesehatan dan administrasi bisa semakin
baik," harapnya.
Lebih
jauh politikus Partai Gerindra itu juga mengapresiasi pemerintah daerah yang
dinilainya sukses menyelenggarakan semua tahapan Pilkades serentak, dari mulai
pendaftaran hingga pelantikan. Kendati terdapat sejumlah persoalan yang muncul,
hal itu dianggapnya tidak begitu berpengaruh terhadap kesuksesan
penyelenggaraan Pilkades. (na/tim liputan)
Editor
: Aan