KALBARNEWS.CO.ID (JAKARTA) - Perusahaan ritel pakaian global asal Jepang, UNIQLO, mengumumkan selesainya program The Heart of LifeWear, inisiatif global yang di Indonesia telah berlangsung sejak November 2024 lalu. Sebagai bagian dari komitmen untuk mendukung komunitas dan memberikan manfaat nyata melalui inovasi pakaian, UNIQLO telah mendonasikan lebih dari 15.000 produk innerwear AIRism kepada berbagai kelompok masyarakat yang membutuhkan di Indonesia. (28/3/2025)
“Dukungan yang kami berikan kepada
masyarakat dari berbagai lapisan tentunya ditujukan agar mereka mendapatkan
akses pakaian berkualitas tinggi, dalam hal ini innerwear AIRism yang sejuk dan menyerap keringat. Kami sangat
senang dan bersyukur telah menyelesaikan program donasi ini, sehingga
masyarakat yang menerimanya dapat beraktivitas sehari-hari dengan lebih nyaman
dan tetap sejuk, terutama bagi mereka yang bekerja di lingkungan dengan cuaca
yang cukup panas dan terik,” ujar Irma
Yunita, Corporate Affairs Director PT Fast Retailing Indonesia (UNIQLO).
Dalam inisiatif “The Heart of LifeWear” yang dilaksanakan selama beberapa bulan ini, UNIQLO Indonesia telah menyalurkan ribuan produk innerwear AIRism ke berbagai komunitas yang membutuhkan di Indonesia. Dimulai dengan pemberian dukungan 2,100 innerwear AIRism terhadap para petugas garda terdepan PT KAI yaitu pada bulan Desember 2024, donasi kemudian disalurkan ke berbagai komunitas yang membutuhkan di Indonesia. Salah satunya, sebanyak 2,500 produk innerwear AIRism diberikan kepada petugas kebersihan kota yang tergabung dalam Pasukan Oranye dibawah naungan Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, yang setiap hari bekerja di bawah sinar matahari untuk menjaga lingkungan tetap bersih.
Dengan bahan yang breathable dan cepat menyerap keringat, innerwear AIRism ini diharapkan dapat
memberikan kenyamanan ekstra bagi mereka dalam menjalankan tugasnya
sehari-hari.
Kiri-kanan: Penyerahan donasi
secara simbolis dari Irma Yunita, Corporate Affairs Director PT Fast Retailing
Indonesia (UNIQLO), dr. Rika Wulandari Apriliawati, Direktur Siloam Hospital
Purwakarta, yang diteruskan kepada Gayatri Rachmi Rilowati, Kepala Lapas
Perempuan Kelas IIA Sukamiskin Bandung.
Donasi selanjutnya diberikan sebagai bagian
dari upaya meningkatkan kesejahteraan warga binaan. Kali ini UNIQLO Indonesia
bekerja sama dengan Siloam Hospital untuk
mendistribusikan 950 innerwear AIRism kepada Lapas Perempuan Kelas IIA Sukamiskin,
Bandung. Simbolisasi serah terima donasi dilakukan oleh Irma Yunita, selaku
Corporate Affairs Director PT Fast Retailing Indonesia (UNIQLO) kepada dr. Rika Wulandari Apriliawati (Direktur Siloam Hospital
Purwakarta), yang kemudian menyerahkannya kepada Gayatri Rachmi Rilowati (Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA
Sukamiskin Bandung).
Irma Yunita (paling kanan),
Corporate Affairs Director PT Fast Retailing Indonesia (UNIQLO) menyerahkan
donasi secara simbolis melalui UNHCR yang akan disalurkan kepada para pengungsi
yang sedang mendapatkan kesempatan belajar di Roshan Learning Center, Jakarta.
Kepedulian terhadap lapisan masyarakat yang
membutuhkan juga terus dilakukan UNIQLO Indonesia sebagai bagian dari program
The Heart of LifeWear terhadap para pengungsi. Melalui UNHCR, sebanyak 1,200 produk
innerwear AIRism disalurkan ke
para pengungsi di yang sedang mendapatkan kesempatan belajar di berbagai learning center community, di beberapa
kota di Indonesia, salah satunya di Roshan
Learning Center, Jakarta. Innerwear
AIRism ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi mereka yang sedang
menjalani kehidupan baru dan membangun masa depan yang lebih baik.
Kemudian melalui kerja sama dengan Human Initiative, UNIQLO Indonesia
mendonasikan 4,000 produk innerwear AIRism untuk masyarakat
membutuhkan yang berada di wilayah Jabodetabek
dan Surabaya. Donasi ini
diberikan kepada mereka yang mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan dasar
sehari-hari, sehingga diharapkan dapat mendukung kesejahteraan komunitas yang
kurang beruntung.
Dengan berakhirnya program The Heart of
LifeWear, UNIQLO ingin menegaskan kembali bahwa pakaian bukan hanya sekadar
elemen fashion, tetapi juga dapat
menjadi solusi untuk meningkatkan kualitas hidup. Melalui filosofi LifeWear,
UNIQLO senantiasa berinovasi untuk menghadirkan pakaian yang mengutamakan
kenyamanan, serta fungsionalitas sehingga dapat terus mendukung aktivitas
sehari-hari bagi siapapun dengan lebih baik. (Tim Liputan)
Editor : Aan