Bekerja Sama Menyusun Cetak Biru Baru Untuk Inisiatif B&R Di Asia Pasifik

Editor: Redaksi author photo

Bekerja Sama Menyusun Cetak Biru Baru Untuk Inisiatif B&R Di Asia Pasifik
KALBARNEWS.CO.ID (BEIJING) - Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Bayu Lepas Pantai Viet Nam V1-2 berhasil menyelesaikan pengerekan turbin angin pada 28 Agustus 2021, waktu setempat. Pengerekan ini menjadi proyek PLTB pertama yang dirampungkan POWERCHINA. Setelahnya, proyek ini akan memasok 180 GWh energi bersih setiap tahun, memenuhi permintaan listrik rata-rata 90.000 rumah tangga lokal, serta berperan penting mengatasi permintaan listrik di negara ini dengan energi  terbarukan. Kamis (29 Desember 2022).

PLTB ini, terletak di pantai Ba Dong yang indah di Tra Vinh, Vietnam, segera menjadi objek wisata terbaru di area setempat.

Menurut Du Haiyang, perwakilan POWERCHINA di Vietnam, proyek ini menjadi proyek pertama yang berhasil mengaplikasikan turbin angin buatan Tiongkok dan landasan monopile yang didesain POWERCHINA di pasar PLTB lepas pantai luar negeri. PLTB V1-2 sangat mencerminkan keahlian Tiongkok dalam kegiatan manufaktur, desain, dan efisiensi.

Selain rampungnya proyek V1-2, proyek suplai air Wawa yang digarap POWERCHINA di Filipina, Asia Pasifik, tengah memasuki tahap konstruksi.

Proyek ini mengatasi beban air di Manila Timur, dan telah tercantum dalam proyek INFRA di negara tersebut, seperti dijelaskan Zhao Zhihao, perwakilan POWERCHINA di Filipina.

Proyek ini mengambil air dari cekungan Sungai Wawa, mengubahnya menjadi air minum, lalu memasok air minum tersebut ke Manila dan masyarakat di sekitarnya. Setelah selesai, proyek ini akan menyuplai 80.000 m³ air per hari, dan lebih dari 500.000 m³ air pada 2025.

Ketika melaksanakan proyek tersebut, POWERCHINA menghadapi perbedaan kebijakan dan epidemi di negara lain. Maka, POWERCHINA mengandalkan tim manajemen dan operasional lokal, serta mendirikan entitas bisnis di negara-negara yang menjadi lokasi proyek demi menyediakan lapangan pekerjaan bagi warga lokal.

Di saat bersamaan, banyak tenaga kerja Tiongkok kini bekerja di luar negeri dan mendukung upaya tersebut, serta berkontribusi terhadap pembangunan bermutu tinggi dalam naungan Inisiatif B&R lewat teknologi, ide, dan inovasi mutakhir. (Tim liputan)

Editor : Aan

 

Share:
Komentar

Berita Terkini