Gubernur Kalbar, H Sutarmidji Pantau Langsung Pelaksanaan Sekolah Tatap Muka Di SMAN 3 Pontianak

Editor: Redaksi author photo

KALBARNEWS.CO.ID (PONTIANAK) – Gubernur Kalbar, H Sutarmidji meninjau langsung Sekolah Tatap muka yang telah dimulai pada hari ini, Sutarmidji datangi langsung dan memantau pelaksanaan Sekolah Tatap Muka di SMAN 3 Kota Pontianak, Senin (22/02/2021).

Sekolah Tatap Muka yang di mulai tanggal 22 Februari 2021, Kalimantan Barat khusus Zona kuning, terutama bagi siswa Sekolah Menegah Atas (SMA) di kelas XII yang akan menghadapi ujian pada pertengahan tahun ini.

"Saya memastikan apakah para siswa ini menggunakan masker yang baik dengan prokes yang ketat. Sepanjang zona tidak menjadi oranye, berarti sekolah diteruskan. Jika berubah, berarti sekolah kita hentikan," ungkapnya.

Selain meninjau langsung siswa sekolah tatap muka, Gubernur kalbar ini juga membagikan beberapa masker ke masing-masing siswa dengan beragam warna.

"Saya pastikan dan saya lihat langsung sskolah menerapkan prokes dan saya bagikan sehingga memastikan masker mereka berganti setiap harinya," tegasnya.

Dirinya pun berharap kepada seluruh sekolah yang memulai belajar tatap muka dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, sehingga seluruh siswa yang hadir di sekolah merasa aman belajar dengan tetap patuh akan aturan, agar tidak terjangkit Covid-19. (tim liputan).

Editor : Aan

 

Share:
Komentar

Berita Terkini