Breaking News: Pasien Covid-19 Yang Kabur ditemukan di Jl Trans Kalimantan Sungai Ambawang, Ini Kronologisnya

Editor: Redaksi author photo
KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA) - Ismail (42) warga Jombang Jawa Timur Orang terkonfirmasi Civid 19 asal Jombang yang beberapa hari ini dicari keberadaannya akhirnya ditemukan berada di Desa Jawa Tengah kecamatan Sungai Ambawang.
Keberadaan Ismail tepatnya di jln Trans Kalimantan KM 17,5 RT 001 RW 002 Desa Jawa Tengah diketahui warga dan dilaporkan kepada Aparat Desa setempat, Rabu (05/08/2020).
Keberadaan Ismail pertama kali diketahui informasi warga yang disampaikan kepada Petugas Kesehatan Desa Jawa Tengah bernama Sri Maryani, pada hari Rabu (05/08/20200 sekitar jam 15:15 Wib bahwa mereka melihat "buronan" pasien yang positif terkonfirmasi covid 19 yang fotonya tersebar di FB medsos.

“Saat itu juga saya langsung koordinasi dengan tim gugus tugas penanganan covid-19 Kecamatan Sungai Ambawang melalui Grup Whatshapp, tapi saat itu kami kehilangan jejak, pasien  menghilang,” jelas Sri Maryani.

Sri Maryani mengatakan sempat ragu tentang informasi itu karena beredar kabar bahwa Ismail (paien Covid-19) itu telah menyerahkan diri.

“Yang membuat kami gamang sore itu tersebar di grup Wa informasi bahwa ismail sudah menyerahkan diri pada pukul 14.00 Wib, jadi yang dilihat warga tadi siapa,” terangnya.

Pada pukul 21:25 wib warga datang lagi kerumah Sri Maryani melaporkan bahwa ismail ada kelihatan bersembunyi di gang kecil masih di Jl Trans Kalimantan KM 15 Desa Jawa Tengah.

“Namun saat warga akan mendatanginya Pasien tersebut melarikan diri berjalan kaki  menuju arah Tayan, kami bergerak cepat dan melapor ke Kepala Dinas Kesehatan Kab kubu Raya, H Marijan, dan langsung ditanggapi oleh Kepala Dinas,” jelasnya lagi.

Umi Panggilan Akrab Sri Maryani menjelaskan kemudian dirinya berkoordinasi dengan Kepala Puskesmas serta Lintas sektoral, warga beserta Kepala Desa Jawa Tengah mencegat Ismail  di  Jl Trans Kalimantan KM 16. Desa Jawa Tengah.

“Sekitar Pukul 23:30 wib Petugas Puskesmas Sungai Ambawang menurunkan team berpakaian APD lengkap dan dikawal aparat Kepolisian menjemput ismail dan dibawa ke Puskesmas Sungai Ambawang.

Selanjutnya Sesampai halaman Puskesmas Ambawang Ismail di pindah ke Mobil Ambulans Dinas Kesehatan Kota Pontianak yang sudah menunggu lengkap dengan team covid dan pakaian APD.

Kemudian tetap  dengan pengawalan dari Polsek Sungai Ambawang Ismail di bawa ke Rumah Isolasi Kota Pontianak yaitu di Rusunawa di Jln Komyos Sudarso Pontianak Barat.
Berdasarkan informasi sebelumnya yang bersangkutan datang dari Surabaya dengan penerbangan Citylink, QG 420, Sabtu, tgl 1 Agustus 2020, Hasil pemeriksaan Swabs RT-PCR Positif Covid-19, Viral Load tinggi, mengandung strain virus yang lebih berbahaya dari strain virus yang ada di Kalimantan Barat. (ej)
Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini