Masyarakat Rasau Jaya siap Menangkan Karolin Jadi Gubernur Kalbar

Editor: Redaksi author photo

 
Karolin hadiri Kampanye Dialogisnya di Kec Rasau Jaya Kab Kubu Raya
Kubu Raya (Kalbar News) – Dalam Silahturahmi dengan Calon Gubernur Kalbar Nomor  Urut 2 Masyarakat Kecamatan Rasau Jaya Kabupaten Kubu Raya siap memenangkan pasangan Karolin-Gidot pada Pilkada Kalbar Serentak Tahun 2018 ini.

Hal ini disampaikan Sarjono, Salah Satu Tokoh Masyarakat Rasau Jaya yang menghadiri Kampanye Dialogis Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubenrur Nomor Urut 2 ini, beberapa waktu yang lalu.   

"Kami atas nama tokoh masyarakat Rasau Jaya siap memenangkan pasangan Karolin-Gidot di kecamatan Rasau Jaya,” Ungkapnya.

Menurutnya, keputusan itu sudah mufakat bersama untuk warga yang ada di Kubu Raya, dimana mereka sudah menyatakan bulat untuk mendukung dan memenangkan Karolin-Gidot.

Sarjono yakin, pasangan Karolin-Gidot mampu menjawab keinginan warga Masyarakat Kec Rasau Jaya, salah satunya adalah menjaga dan melestarikan kebudayaan di Rasau Jaya dan di seluruh Kalbar.
  
Ditempat yang sama, Ketua DPRD Kabupaten Kubu Raya, Bambang Ganepo Putra yang juga nyang tinggal di Rasau Jaya menyatakan, dirinya bersama masyarakat Rasau Jaya siap untuk memenangkan pasangan ini.

Legislatior dari PDI Perjuangan itu menyatakan dirinya terus mensosialisasikan pasangan calon Gubernur dan Bupati yang akan diusung pada pilkada serentak 2018 di Kabupaten Kubu Raya.

"Sesuai dengan keputusan DPP PDI Perjuangan, pada pilkada serentak 2018 ini, untuk Kalbar telah diputuskan bahwa partai kita mendukung pasangan ibu dr. Karolin Margret Natasa dan bapak Suryatman Gidot," ujarnya.

Kedua pasangan yang diusung ini dilakukan berdasarkan keputusan DPP dengan proses yang cukup panjang, mulai dari survey langsung ke lapangan, sampai penguatan pada internal partai.

"Jadi, kita tidak sembarangan mengusung, karena semuanya ada proses yang dilalui. Sehingga pasangan yang kita usung ini benar-benar layak untuk memimpin Kalbar nantinya," tuturnya. (tim liputan)

Editor : MSL

Share:
Komentar

Berita Terkini