Dinas PRKPLH Kubu Raya Sosialisasikan RTH

Editor: Redaksi author photo
 Kadis PRKPLH, Nendar Soeheri menyampaikan materi tentang RTH di  Kantor Camat Rasau Jaya,  Senin (20/2)
KUBU RAYA,KN- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman, dan Lingkungan Hidup (PRKPLH) Kubu Raya, mulai  mensosialsasikan pencanangan Ruang Terbuka Hijau (RTH) disetiap desa di Kubu Raya, dalam sosialisasi itu dinas PRKPLH meminta setiap keluarga dapat menata RTH di setiap pekarangan rumah dengan Pohon.

Kegiatan sosialisasi yang bertemakan menanam satu pohon untuk menyelamatkan bumi itu, dimulai di Kecamatan Rasau Jaya dengan menggandeng Universitas Tanjungpura (Untan) , dan Forum Pemuda Peduli Lingkungan Hidup (FP2LH) Kubu Raya, sebagai Narasumber, yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Rasau Jaya, Senin (20/2)

Kepala Dinas PRKPLH Kubu Raya, Nendar Soeheri mangatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang pertama kalinya dan  sengaja dilakukan di Kecamatan Rasau Jaya, mengingat lahan dan potensi wilayah kecamatan Rasau jaya cukup besar

"Kecamatan merupakan perwakilan pemerintah daerah, untuk itu jika lahan yang berpotensi di Rasau Jaya ini  dimanfaatkan dengan benar untuk ruang terbuka hijau, Kecamatan Rasau jaya dapat menjadi contoh bagi kecamatan lainnnya," ujar Nendar Soeheri usai sosialisasi RTH di Kecamatan Rasau Jaya

Menurut Nendar, sabagai manusia yang menempati bumi, maka memang perlu melestarikan tanaman terutama pepohonan, agar global warming tidak semakin memprihatinkan, seiring dengan semakin pesatnya pertambahan penduduk maupun pembangunan.

"Untuk memulainya, bisa dilakukan mulai dari pekarangan rumah, minimal ada satu pohon di pekarangan rumah. Karena meskipun hanya satu pohon ini juga sangat membantu menyelamatkan bumi kita dari pemanasan global," tutur Nendar

Nendar berharap kegiatan yang dilakukan pihaknya ini tidak hanya sekedar sosialisasi yang bersifat formalitas saja, namun dapat diaplikasikan pada kehidupan sehari-hari  mulai dari tingkat keluara, RT, RW, Desa hingga tingkat Kecamatan.

"Jika ini sudah kita jalankan, maka bukan hanya sebagai meminimalisir pemansan global, tapi daerah kita juga dapat menjadi tempat wisata atau tempat rekreasi, seiring semakin pesatnya pembangunan," ujar Nendar

Sementara itu Camat Rasau Jaya, Suhartono mengungkapkan sebagai langkah awal pihaknya akan berupaya membangun RTH tingkat kecamatan yang lokasinya berada di belakang kantor kecamatan Rasau Jaya dengan menggandeng perkopinda kecamatan Rasau jaya dan steakholder yang ada.

"Kita akan berupaya agar ini agar segera terealisasi, sehingga kedepannya lahan kosong ini dapat bermanfaat untuk taman kecamatan," ujarnya

Jika sudah teralisasi kata dia, selain sebagai taman kecamatan, lokasi itu juga akan dapat dimanfaatkan untuk aktifitas atau keghiatan lahainnya seperti untuk lokasi perkemahan para pelajat atau untuk tempat berolah raga bagi masyarakat.

"Pemerintah kecamatan juga akan mendorong pemerintahan desa untuk membuat RTH di setiap desa melalui anggaran yang ada pada pemerintahan desa. Yang jelas program in akan tetap kami singkronkan pada pemerintahan desa," ujarnya. (rja)

Share:
Komentar

Berita Terkini