Gempa M4,8 Guncang Sekadau, Getaran Terasa hingga Sintang dan Melawi

Editor: Redaksi author photo

 Gempa M4,8 Guncang Sekadau, Getaran Terasa hingga Sintang dan Melawi
KALBARNEWS.CO.ID (SEKADAU)  – Wilayah Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat, diguncang gempa bumi tektonik berkekuatan magnitudo 4,8 pada Jumat (23/1/2026) siang. Gempa terjadi sekitar pukul 14.27 WIB dan sempat mengejutkan warga di sejumlah daerah.


Berdasarkan hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), episenter gempa berada di darat pada koordinat 0,10° Lintang Utara dan 111,78° Bujur Timur, atau sekitar 89 kilometer arah timur Sekadau, dengan kedalaman 10 kilometer.


BMKG menjelaskan, gempa tersebut tergolong gempa dangkal yang dipicu oleh aktivitas Sesar Adang. Jenis gempa ini umumnya dirasakan cukup jelas oleh masyarakat di sekitar pusat gempa.


Laporan yang diterima BMKG menyebutkan, getaran gempa dirasakan di wilayah Sekadau, Sintang, dan Melawi dengan intensitas III–IV MMI. Getaran dirasakan cukup kuat oleh banyak orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang, dan sebagian warga merasakan getaran seperti ada kendaraan berat melintas.


“Hingga saat ini belum ada laporan kerusakan bangunan maupun korban akibat gempa tersebut,” ungkap BMKG dalam keterangan resminya.


BMKG juga memastikan bahwa hingga pukul 15.15 WIB, hasil pemantauan belum menunjukkan adanya aktivitas gempa susulan (aftershock).


Menyikapi kejadian tersebut, BMKG mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpancing isu atau informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Warga juga diminta untuk waspada terhadap bangunan yang mengalami retakan akibat gempa.


“Pastikan kondisi bangunan tempat tinggal aman dan tidak mengalami kerusakan yang membahayakan sebelum kembali beraktivitas di dalam rumah,” imbau BMKG.


BMKG menegaskan, informasi resmi terkait gempa bumi hanya bersumber dari kanal komunikasi resmi BMKG yang telah terverifikasi, seperti situs web BMKG, InaTEWS, serta aplikasi InfoBMKG.


Keterangan resmi ini disampaikan oleh Kepala Stasiun Geofisika Balikpapan, Rasmid, M.Si(Al)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini