132 Calon Jemaah Haji Kapuas Hulu Ikuti Bimbingan Manasik Haji 2025
KALBARNEWS.CO.ID (KAPUAS HULU) - Sebanyak 132 calon jemaah haji (CJH) se-Kabupaten Kapuas Hulu mengikuti Bimbingan Manasik Haji Tahun 2025 yang digelar Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kapuas Hulu bersama Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kapuas Hulu. (21 April 2025 )
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wakil Bupati Kapuas Hulu, Sukardi, yang menekankan bahwa ibadah haji adalah sebuah kehormatan dan panggilan suci.
Oleh karenanya, dirinya mengajak para tamu Allah, jemaah haji, untuk senantiasa bersyukur yang telah memasuki tahap manasik haji.
Wakil Bupati Sukardi juga berharap kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antar calon jemaah haji sehingga tercipta kekompakan saat berada di Tanah Suci.
"Manasik haji bukan hanya memberikan wawasan tentang tata cara ibadah, tetapi juga membekali jemaah dengan kesiapan spiritual, fisik, dan sosial," ujarnya.
Sementara Iswandi, Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Kapuas Hulu, menyampaikan bahwa ada 132 CJH yang mengikuti manasik haji ini, dengan satu orangnya merupakan petugas haji daerah.
"Saat ini ongkos haji ini sudah dilunasi oleh CJH. Kita tinggal menunggu keberangkatan saja pada tanggal 28 Mei 2025," ujarnya.
Abdurahman, Ketua IPHI Kapuas Hulu, mengatakan bahwa dalam pelaksanaan manasik haji ini akan diadakan dua kali pertemuan.
"Dalam manasik haji ini kita harapkan CJH bisa mandiri dalam melaksanakan ibadah haji. Untuk itu kita harapkan mereka bisa menerima materi manasik dari narasumber karena ini penting untuk bekal mereka di Tanah Suci," tutupnya. (Dulhadi)
Editor : Aan