KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA) –
Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya, H. Sujiwo dan H. Sukiryanto, yang dikenal dengan singkatan JIKIR, akan
menggelar deklarasi resmi pencalonan mereka besok, hari Rabu (28/08/2024) di Qubu Resort Jalan A Yani 2 Sungai Raya
Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat.
Setelah deklarasi, pasangan ini akan langsung
mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kubu Raya sebagai bagian dari proses pemilihan kepala
daerah yang dijadwalkan pada akhir tahun ini.
Deklarasi yang rencananya akan diadakan di di Qubu Resort Jalan A Yani 2 Sungai Raya
Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat, dijadwalkan berlangsung pada pagi
hari dengan dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, simpatisan, dan pendukung
setia pasangan JIKIR. Acara ini diperkirakan akan menjadi salah satu momen
penting dalam peta politik Kubu Raya menjelang Pilkada 2024.
Hal
tersebut disampaikan Ketua Panitia, Zulkarnaen disela-sela kesiapan kegiatan
Deklarasi dan Pendaftaran Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kubu
Raya, H. Sujiwo dan H. Sukiryanto, yang dikenal dengan singkatan JIKIR ini.
“InsyaAllah kami sudah mempersiapkan Deklarasi dan Pendaftaran
Pasangan calon
Bupati dan Wakil Bupati Kubu Raya, H. Sujiwo dan H. Sukiryanto, yang dikenal
dengan singkatan JIKIR yang nanti akan
dihadiri semua Ketua Partai Politik pengususng, Tokoh Masyarakat Lintas Etnis,
Para Tokoh Agama serta masyarakat kabupaten Kubu Raya dari 9 Kecamatan,” jelas
Zulkarnaen.
Pasangan
JIKIR, yang terdiri dari H. Sujiwo sebagai calon Bupati dan H. Sukiryanto sebagai
calon Wakil Bupati, telah lama dikenal oleh masyarakat Kubu Raya. Jiwo,
seorang tokoh muda Politisi senior
yang yang aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan, berkolaborasi
dengan Sukir, seorang politisi berpengalaman dan seorang pengusaha yang memiliki rekam jejak panjang dalam
pemerintahan lokal. Keduanya berjanji untuk membawa perubahan nyata dan
meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kubu Raya melalui program-program
unggulan mereka.
Setelah deklarasi, pasangan JIKIR akan langsung
menuju kantor KPU Kubu Raya untuk menyerahkan berkas pendaftaran secara resmi.
Langkah ini akan menjadi penanda dimulainya kampanye resmi mereka dalam
perebutan kursi kepemimpinan Kubu Raya.
Masyarakat Kubu Raya diperkirakan akan memberikan
perhatian besar terhadap langkah-langkah pasangan JIKIR, mengingat antusiasme
yang tinggi terhadap calon pemimpin daerah ini. Pendaftaran resmi di KPU akan
menjadi tonggak penting dalam perjalanan politik pasangan ini menuju Pilkada
2024. (tim liputan).
Editor
: Heri