DPD GMNI Kalbar Menggelar Deklarasi Terima Hasil Pemilu 2024

Editor: Redaksi author photo

 DPD GMNI Kalbar Menggelar Deklarasi Terima Hasil Pemilu 2024 

KALBARNEWS.CO.ID (PONTIANAK)
- Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (DPD-GMNI) menggelar deklarasi menerima hasil pemilu 2024. Pemilihan Umum (Pemilu) secara esensi merupakan proses pembelajaran dalam rangka pendewasaan bangsa.


"Sebagai rakyat Indonesia yang cinta damai, tentu kami menginginkan adanya keamanan dan kenyamanan pasca pemilu ini. Bagaimanapun pesta rakyat kemarin adalah sebuah proses pendewasaan dan pembentukan jati diri bangsa kita yang meyakini nilai-nilai demokrasi, tentu kita tak boleh menyampingkan kebebasan berpendapat apalagi kepentingannya untuk persatuan dan kesatuan bangsa," ujar ketua DPD GMNI Kal-Bar Syamsu Hadi Irsyad dalam rilis yang diterima pada Sabtu, 6 April 2024.


Syamsu mengajak seluruh elemen masyarakat, sesuai dengan batasan kewenangan dan bidang urusan masing-masing untuk Perkuat komitmen kebangsaan dengan menjaga dan merawat Pancasila, Undang-undang Dasar 1945, NKRI dan Kebhinekaan sebagai Anugrah terbesar bagi bangsa Indonesia.


Menerima hasil rekapitulasi pemilu 2024, sambung Syamsu sesuai dengan keputusan KPU RI Terkait penetapan hasil pemilu 2024. Syamsu mengajak rakyat Indonesia bersedia sepakat, bahwa menjaga kedamaian pasca pemilu adalah tanggung jawab kita semua, bersama seluruh elemen bangsa, tanpa terkecuali.


"Kita sebagai bangsa yang berkepibadian jangan mau terus-terusan dibenturkan dengan propaganda atau terprovokasi yang pada ujungnya membuat hubungan kekeluargaan rusak karena perbedaan pilihan. Kesantunan adalah bagian dari kita, salah satu watak kepribadian kita," ujar Syamsu


Syamsu menambahkan kita dukung terus upaya penegakan hukum atas segala bentuk pelanggaran dan tindakan yang merugikan, karena dengan begitu kita yakin akan penegakan hukum yang adil demi terawatnya demokrasi di negeri tercinta ini. (RaF)

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini