KL Wellness City Ajak Warga Malaysia agar Menjalani Hidup Sehat

Editor: Redaksi author photo

KL Wellness City Ajak Warga Malaysia agar Menjalani Hidup Sehat

KALBARNEWS.CO.ID (
KUALA LUMPUR) -- KL Wellness City Sdn Bhd, pengembang properti visioner yang membangun wellness hub terintegrasi dan lengkap, terus menjalankan misinya untuk meningkatkan kesehatan, serta kualitas hidup lewat Kompetisi Kebugaran (Fitness Challenge) perdana yang akan digelar pada Desember 2022. Selasa (11 Oktober 2022)

Berlangsung di KL Wellness City, Bukit Jalil, kompetisi kebugaran ini terdiri atas  sesi CrossFit dengan beragam level intensitas. Target utamanya, menciptakan platform yang melibatkan atlet lokal dan internasional, serta penggemar olahraga yang berusia 16-70 tahun untuk menantang diri mereka, dan membuat terobosan. Demi meraih finisher's crown, peserta kompetisi harus menyelesaikan lomba lari sejauh 5 kilometer, serta melalui lima jalur rintangan yang menantang ketahanan fisik dan kegigihan mereka.

Salah satu dari lima jalur rintangan ini adalah kegiatan membawa beban. Di jalur rintangan ini, peserta harus membawa beban seberat 10 kg dan menuju pos berikutnya. Kekuatan otot inti peserta, stamina, dan kegigihan mereka akan diuji lewat gerakan plank selama dua menit, merangkak di kawat berduri, dan melakukan 50 gerakan burpee. Di jalur terakhir, peserta harus berendam di air yang sangat dingin, serta menguji mental dan tekadnya.

Dato' Dr. Colin Lee, Managing Director, KL Wellness City, menilai, kompetisi kebugaran dengan jalur rintangan ini akan semakin mendorong masyarakat agar menjalani gaya hidup yang lebih sehat dan berkelanjutan. Dia berkata, "Menurut statistik dari pelaku industri, warga Malaysia kini kian memprioritaskan kesehatan dan wellness sejak awal pandemi, bahkan dua dari lima warga Malaysia semakin sering berolahraga[1] selama periode tersebut.

"Di KL Wellness City, kami menganggap, olahraga di alam terbuka merupakan salah satu cara efektif untuk mendorong orang agar terus beraktivitas[2]. Sebagai pionir yang memperjuangkan gaya hidup yang mengutamakan kesehatan dan wellness, kami gembira menyediakan kesempatan yang memotivasi masyarakat untuk menjalani gaya hidup yang lebih sehat lewat Kompetisi Kebugaran ini."

KL Wellness City juga menilai, Kompetisi Kebugaran ini menjadi peluang meningkatkan sports tourism di Malaysia, sebab ajang ini menyasar warga Malaysia dan ekspatriat.

Berlangsung pada 11 Desember 2022, "KL Wellness City Fitness Challenge" menyambut peserta yang ingin menantang dirinya sendiri, baik sebagai individu atau bersama rekan-rekannya dalam kategori korporat. Jalur rintangan tersedia dalam tiga kelompok usia (Junior bagi peserta berusia 16-20 tahun, Terbuka bagi peserta 30-44 tahun, serta Master bagi peserta berusia 45 tahun atau lebih tua), baik bagi pria dan wanita. (Tim Liputan).

Editor : Aan

 

Share:
Komentar

Berita Terkini