Huawei Pamerkan Solusi Migas di HUAWEI CONNECT 2022 Dubai

Editor: Redaksi author photo

 

 Huawei Pamerkan Solusi Migas di HUAWEI CONNECT 2022 Dubai

KALBARNEWS.CO.ID (
DUBAI) - Di HUAWEI CONNECT 2022 Dubai, Huawei meluncurkan dua solusi migas yang berbasiskan skenario penggunaan: Integrated Oil & Gas Field Network serta Smart Gas Station. Jumat (14 Oktober 2022).

Solusi Integrated Oil & Gas Field Network untuk Seluruh Kebutuhan Jaringan Anda

Sistem jaringan di lapangan migas menghadapi berbagai tantangan, seperti arsitektur jaringan yang berantakan, lebih dari satu jenjang jaringan, O&M yang sulit, serta tingkat keandalan yang rendah. Maka, sederet isu ini menghambat digitalisasi di lapangan migas.

Mengandalkan pengalaman luas dalam perencanaan dan konsultasi jaringan, Huawei membangun jaringan terintegrasi secara khusus untuk lapangan migas. Solusi ini memakai edge computing, AI, hard pipe isolation, dan IPv6+. Hasilnya, arsitektur jaringan terpadu dapat dikelola secara terpusat, serta menghadirkan sebuah jaringan multifungsi dengan keamanan terintegrasi.

·  Arsitektur terpadu: Solusi ini mengadopsi rangkaian lengkap kombinasi teknologi jaringan, mencakup industrial PON, Wi-Fi 6, 5G, dan IPv6, sehingga menciptakan jaringan terintegrasi di lapangan migas. Arsitektur jaringan terpadu memperingkas komputasi awan, jaringan, komputasi awan, dan perangkat, serta meliputi seluruh skenario layanan di lapangan migas.

·  Manajemen terpusat: Satu platform manajemen O&M menyatukan seluruh perangkat jaringan pihak ketiga, mengelola perangkat secara terpusat pada seluruh jaringan, serta memvisualisasikan seluruh jaringan untuk O&M rutin.

·  Jaringan multifungsi: Solusi jaringan migas terintegrasi Huawei menyatukan arsitektur, pengalaman, serta O&M. Solusi ini juga menghadirkan berbagai layanan, seperti produksi, video, perkantoran, dan komunitas pada satu jaringan fisik sehingga menghemat investasi perusahaan.

·  Keamanan terintegrasi: Memakai teknologi canggih hard pipe isolation, seperti Flex-E dan NHP, solusi Huawei meningkatkan isolasi keamanan antara jaringan layanan tanpa menambah biaya konstruksi jaringan.

Solusi Smart Gas Station, Pengalaman Lengkap

Stasiun pengisian bahan bakar adalah layanan harian penting di segmen penjualan ritel minyak bumi. Teknologi digital turut membuka peluang bisnis dan layanan baru di fasilitas ini.

Sebagai bagian dari proses tersebut, Huawei menyatukan rangkaian lengkap keahlian teknis, serta berkolaborasi dengan mitra untuk membangun solusi smart gas station. Solusi menjadi platform digital terpusat bagi seluruh perusahaan. Solusi ini juga meliputi spesifikasi koleksi video, standar akses IoT, dan mode data terpadu pada jenjang stasiun pengisian bahan bakar. Lalu, solusi ini mengintegrasikan subsistem layanan yang terpisah, seperti dispenser bahan bakar, alat pengukur ketinggian cairan, serta platform pembayaran. Hasilnya, sebuah platform analisis dan tampilan data yang lengkap tersedia guna membantu penjual bahan bakar mengelola data dari jarak jauh dengan dukungan teknologi pintar.

Selain kendali terpusat, Huawei turut melansir edge platform yang didukung teknologi pintar, terintegrasi, dan terkonvergensi berdasarkan FusionCube untuk konvergensi edge intelligent. Platform ini mengintegrasikan infrastruktur dan sistem layanan yang telah tersedia di stasiun pengisian bahan bakar, serta mewujudkan O&M yang ringkas. Lebih lagi, platform ini juga mengintegrasikan sarana komputasi, penyimpanan data, jaringan, dan algoritma AI guna menyediakan IoT dan sensor untuk berbagai jenis kebutuhan layanan.

·  Layanan pintar (smart service): Misalnya, pelanggan dapat mengisi bahan bakar tanpa keluar dari mobilnya. Maka, pengisian bahan bakar hanya membutuhkan waktu hanya dua menit, bukan enam menit. Pengguna pun lebih merasa puas atas layanan pengisian bahan bakar, sedangkan, stasiun pengisian bahan bakar beroperasi secara lebih efisien.

·  Pemasaran pintar (smart marketing): Sistem ini mengirimkan informasi tentang perubahan harga bahan bakar dan kegiatan promosi kepada pelanggan, serta meningkatkan pendapatan dari layanan utama dan ritel.

·  Manajemen pintar (smart management): Seluruh kegiatan operasional tervisualisasi, mampu mengidentifikasi setiap tindakan yang berisiko, serta memakai data yang andal guna mendukung pengambilan keputusan tentang layanan serta O&M.

Ke depan, Huawei akan terus mengeksplorasi skenario penggunaan di industri migas. Lewat kolaborasi multiteknologi dan solusi berbasiskan skenario penggunaan, Huawei akan selalu berinovasi, mewujudkan produktivitas digital, serta mendorong transformasi digital di industri migas. (Tim liputan).

Editor : Aan

 

Share:
Komentar

Berita Terkini