Yuliasnyah: IMI Kalbar Lakukan Vaksinasi Cegah Penyebaran Covid-19

Editor: Redaksi author photo
Ketua IMI Kalbar, Yuliansyah Lakukan Vaksinasi  Covid-19

KALBARNEWS.CO.ID (PONTIANAK) – Pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kalimantan Barat laksanakan vaksinasi massal, hal ini dilakukan guna ikut sukseskan program pemerintah dalam pencegahan peyebaran covid-19, Kegiatan ini selain diikuti seluruh pengurus IMI Kalbar juga diikuti masyarakat umum kegiatan dilaksanakan di Halaman Sekretariat IMI Komplek GOR Pangsuma Pontianak, Sabtu (10/07/2021).

Hal itu disampaikan Ketua Ikatan Motor Indonesia  (IMI) Kalbar, Yuliansyah disela-sela kegiatan Vaksinasi massal IMI Kalbar.

“Hari ini bersama teman-teman IMI Provinsi Kalimantan Barat kita mengadakan kegiatan vaksinisasi Covid-19 di kantor sekretariat IMI Kalbar, selain ikut dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19 tetapi juga ikut menjaga diri kita dan orang sekitar kita,” ujar Yuliansyah.

Yuliasnyah mengapresiasi antusias pengurus IMI Kalbar dan masyarakat yang ikut vaksinasi masal ini, tidak kurang dari 250 orang yang ikuti kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah vaksinisasi ini berjalan dengan lancar, dan masyarakat pun sangat antusias mengikuti vaksinisasi ini,” ungkapnya.

Ketua IMI Kalbar ini mengatakan Kegiatan ini sebagai langkah dukungan IMI dalam membantu penekanan penyebaran virus Covid-19, khususnya di kota Pontianak yang masuk kedalam zona merah.

“Mari kita bersama-sama mensukseskan program vaksinisasi ini untuk kesehatan kita bersama, Lindungi diri, Lindungi semua,” pungkasnya. (tim liputan).

Editor : Aan

Share:
Komentar

Berita Terkini