Presiden Bersama Wamenkes Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Tana Toraja

Editor: Redaksi author photo

KALBARNEWS.CO.ID (TANA TORAJA) - Sebanyak 50 lansia dan petugas pelayanan publik di Kabupaten Tana Toraja menerima vaksin COVID-19 dosis pertama pada Kamis (18/3) di Puskesmas Ge’tengan, Kecamatan Mangkendek.

Selain di Puskesmas Ge’tengan, hari ini pelayanan vaksinasi juga berlangsung di 22 fasyankes dengan perkiraan sebanyak 3000 sasaran terdiri dari aparat lembang atau Kelurahan, tokoh agama, pedagang, guru dan dosen, lansia dan lainnya yang akan dilayani oleh Tim Vaksinasi PKM Ge’tengan Tana Toraja, Kamis (18 Maret 2021).

Disela peresmian Bandara Buntu Kunik Tana Toraja, Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono meninjau pelaksanaan vaksinasi tersebut.

Dalam kesempatan itu, Presiden berkeliling sembari berbincang dengan para sasaran vaksinasi. Usai meninjau, Kepala Negara mengapresiasi seluruh kesiapan baik logistik maupun SDM yang bertugas.

“Tadi saya lihat prosesnya berjalan lancar, vaksinnya tersedia, petugasnya juga tersedia. Kita harapkan seluruh proses vaksinasi disini terus berlangsung hingga selesai,” harap Presiden. 

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tana Toraja Ria Minolhta Tanggo mengatakan kegiatan vaksinasi yang berlangsung hari ini merupakan rangkaian dari vaksinasi massal COVID-19 yang digelar di 19 kecamatan dengan target sasaran sekitar 11.000 orang.

“Pada tahap pertama ini kami siapkan 11.000 dosis vaksin untuk 11.000 sasaran di Kabupaten Tana Toraja, yang akan berlangsung selama 4 hari mulai 15 sampai 18 Maret 2021. Kita targetkan kamis ini selesai,” katanya.

Plt Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Maxi Rein Rondonuwu mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi di Tana Toraja secara keseluruhan. Melihat antusiasme masyarakat yang tinggi pihaknya optimis cakupan vaksinasi bisa dipercepat.

“Melalui berbagai persiapan yang dilakukan oleh Dinkes Kabupaten Tana Toraja, pelaksanaan vaksinasi hari ini berjalan dengan baik. Saya kira progres di Tana Toraja ini sangat bagus. Karena pelaksanaanya bagus tentunya untuk selanjutnya, ini akan menjadi perhatian pemerintah pusat,” tutur Maxi. 

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kabupaten Tana Toraja, jumlah target sasaran lansia berjumlah 23.814 orang sedangkan pelayan publik berjumlah 17.234 orang. Hingga 17 Maret 2021, 595 orang lansia (2,36%) dan 6.785 orang (39,3%) pelayan publik sudah mendapatkan vaksinasi COVID-19. Untuk itu, dengan kolaborasi lintas sektor, dia berharap vaksinasi bagi kelompok lansia di Kabupaten Tana Toraja bisa segera selesai. (Sumber :Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat).

Editor : Aan

 

Share:
Komentar

Berita Terkini