Wasilun: Kubu Raya Siap Laksanakan Sholat Idul Adha dengan Protokol Kesehatan

Editor: Redaksi author photo

KALBARNEWS.CO.ID (KUBU RAYA) - Kubu Raya Siap Laksanakan Sholat Idul Adha dengan Protokol Kesehatan, Persiapan Sholat Idul Adha akan dilaksanakan di halaman kantor Bupati Kubu Raya pada Jum'at Pagi sekitar pukul 06:30 wib (31/07/2020) mendatang.

Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial Kabupaten Kubu Raya, Wasilun mengatakan di masa Pandemi Covid-19 ini Kabupaten Kubu Raya menginstruksikan agar masyarakat dapat mengikuti protokol kesehatan.

Masyarakat yang akan melaksanakan sholat idul adha di wajibkan membawa sajadah dari rumah masing-masing,  juga pemkab kubu raya juga menyarankan agar masyarakat yang akan melaksanakan sholat agar wudhu di rumah.

"Kami menyarankan warga atau masyarakat agar tetap terus menjaga jarak saat sholat dimulai,  maka dari itu kami menyarankan agar masyarakat tersebut membawa sajadah dan wudu dari rumah," ungkap Wasilun.

Wasilun pun berharap agar masyarakat dapat mengerti dan menerima atas protokol yang di buat selama masih di masa pandemi covid-19. (bian).

Editor : Heri K
Share:
Komentar

Berita Terkini